Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Berau 3-6 Desember

BERAU – Pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi di 13 kecamatan yang digelar dari 28 November-30 November 2024 selesai. Logistik pemilu pun juga sudah ditempatkan digudang penyimpanan KPU Berau, dengan pengawalan ketat.

Selanjutnya, KPU Berau akan menggelar rekapitulasi tingkat kabupaten untuk memastikan siapa pemenang Pilkda 2024 di Kabupaten Berau.

Ketua KPU Berau, Budi Harianto mengatakan, dalam rekapitulasi yang dilakukan di semua kecamatan berlangsung lancar dan tertib.

Baca Juga :  Banyak yang Golput, Aliansi Peduli Pemilu Demokrasi Datangi KPU Berau

Tidak ada protes berlebihan yang disampaikan masing-masing saksi pasangan calon karena semua menerima hasil dari rekapitulasi di tingkat kecamatan.

“Baik itu dari saksi paslon nomor urut 01 maupun 02. Semua berjalan dengan lancar. Semua saksi juga sudah tandatangan pada rekapitulasi kecamatan kemarin,” ungkapnya, Senin (2/12/2024).

Terkait paslon yang memiliki suara terbanyak, Budi mengaku belum melihat seluruh hasil dari setiap rekap kecamatan.

Baca Juga :  Dua Paslon Saling Klaim, KPU Berau Minta Masyarakat Tunggu Rekapitulasi Resmi

“Mengingat mayoritas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) baru selesai melakukan rekapitulasi pada 30 November,” ujarnya.

Sehingga untuk mengetahui pemenang dari Pilkada penghitungan dilanjutkan di rekapitulasi tingkat kabupaten.

“Adapun rekapitulasi tingkat Kabupaten Berau sendiri, rencananya akan digelar mulai 3 Desember hingga 6 Desember. Pelaksanaannya juga akan dikawal ketat oleh aparat keamanan,” bebernya.

“Hasilnya akan diketahui saat rekap kabupaten, paslon mana yang memperoleh suara terbanyak,” sambungnya.

Baca Juga :  Banyak yang Golput, Aliansi Peduli Pemilu Demokrasi Datangi KPU Berau

Terlepas dari lancarnya pelaksanaan Pilkada 2024 tersebut, Budi juga mengapresiasi seluruh elemen masyarakat serta seluruh panitia pelaksana. Mulai dari tingkat kecamatan hingga petugas yang berada di masing-masing TPS.

“Kami juga apresiasi kawan-kawan di tingkat PPK hingga seluruh petugas KPPS yang bertugas. Serta seluruh elemen masyarakat dan unsur TNI-Polri. Karena mereka, semua bisa berjalan sukses, lancar dan aman,” pungkasnya. (*)

Reporter: Georgie

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *